Baru Rilis 24 Jam, Mario Kart Tour Diunduh 20 Juta Kali
Sesuai janji Nintendo, gim Mario Kart Tour akhirnya secara resmi meluncur di perangkat
Android dan iOS.
Gamer di berbagai negara di dunia pun menyambut gim Mario Kart Tour ini dengan penuh antusias.
Terbukti, hanya dalam kurun waktu 24 jam saja gim besutan Nintendo tersebut sudah diunduh 20 juta kali ke perangkat iOS dan Android.
Berdasarkan laporan dari Sensor Tower, Senin (30/9/2019), gim Mario Kart Tour ini meraup untung sebanyak Rp 14 miliar, sehari setelah diluncurkan.
Mario Kart Tour adalah gim mobile besutan Nintendo dengan jumlah unduhan terbanyak, dengan jumlah gamer terdaftar tiga kali lipat lebih banyak ketimbang Super Mario Run dirilis.
Masih Kalah dengan Fire Emblem Heroes
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/873521/original/059957400_1431316131-2112939-169_mario_kart_7_vr_3ds_113011_3.jpg)
Saat ini, gim buatan Nintendo yang masih meraup untung besar masih dipegang oleh Fire Emblem Heroes diikuti Super Mario Run.
Mungkin, "mesin uang" di Mario Kart Tour bergerak sedikit lambat di awal peluncurannya dibandingkan judul gim Nintendo lainnya.
Sebagai penerbit dan co-developer gim Mario Kart Tour, DeNA bereksperimen dengan monetisasi Season Pass.
Gamer bisa mencoba lebih dahulu main gim ini secara gratis selama dua minggu, sebelum akhirnya benar-benar harus membayar.
Fitur Gold Pass
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/2923070/original/093366500_1569492375-Mario_Kart_Tour.jpg)
Dengan fitur berlangganan ini, gamer juga dapat langsung membuka modus 200cc.
Nintendo saat ini memberikan kesempatan kepada gamer untuk mencoba gim ini secara gratis selama dua pekan. Setelahnya gamer harus membayar seharga Rp 70 ribu per bulan.
Komentar
Posting Komentar